Loka POM di Kota Dumai Merangkul Masyarakat dalam Kegiatan “Ayo Buang Sampah Obat“
Senin, 24-07-2023 - 16:57:37 WIB
sumber : REDLINEWS.ID
Baca juga:
   
 

DUMAI – Dalam upaya menekan peredaran obat ilegal dan penyalahgunaan obat, Loka POM
di Kota Dumai menyelenggarakan kegiatan pemberdayaan masyarakat yang bertajuk
“Ayo Buang Sampah Obat dengan Benar” yang merupakan rangkaian kegiatan
“Gerakan Nasional Peduli Lingkungan pada hari Minggu (23/07).


Kegiatan dilaksanakan di di Area Car Free Day (CFD) Kota Dumai dimulai dengan
kegiatan senam bersama oleh Asosiasi Senam Kebugaran Indonesia (ASKI) Kota
Dumai dan diikuti dengan penyampaian materi “Penanganan Limbah Obat Rusak
dan/atau Kedaluwarsa”. Selain itu, kegiatan juga dimeriahkan dengan pembagian
doorprize dan booth yang dapat dikunjungi oleh masyarakat.


Kegiatan yang dihadiri oleh masyarakat Kota Dumai dari berbagai kalangan seperti
kader puskesmas, duta kosmetik aman, pelaku usaha UMKM, SAKA POM dan masyarakat umum.
Turut hadir Ketua TP PKK Kota Dumai yaitu Leni Ramaini, Kepala Dinas Pemuda, Olahraga,
dan Pariwisata Kota Dumai, Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Dumai,
Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kota Dumai, Kepala Dinas Kesehatan Kota Dumai,
Ketua KWARCAB Kota Dumai, Ketua IAI PC Kota Dumai, Ketua PAFI PC Kota Dumai,
Ketua Asosiasi Senam Kebugaran Indonesia Kota Dumai, Perwakilan GP Farmasi Riau serta tamu undangan.


Kegiatan ini dibuka oleh Walikota Dumai yang diwakili Asisten II Setdako Syahrinaldi .
Dalam sambutannya, Syahrinaldi mewakili Pemerintah Kota Dumai mengucapkan
terima kasih kepada Loka POM Kota Dumai yang telah memberikan edukasi terkait
obat obatan dan makanan kepada masyarakat. Selain itu, dilakukan demonstrasi
pembuangan sampah obat dengan benar


Melalui kegiatan ini, Loka POM di Kota Dumai bersama lintas sektor terkait mengedukasi
masyarakat untuk waspada terhadap obat ilegal dan palsu. Salah satu caranya adalah
dengan membuang sampah obat yang rusak dan kedaluwarsa dengan benar.



Kepala Loka POM di Kota Dumai, Ully Mandasari, mengajak masyarakat untuk
membuang sampah obat dengan benar. “Obat rusak atau kedaluwarsa sudah
tidak memberikan efek terapi sehingga obat tersebut berpotensi menimbulkan
efek samping yang tidak diinginkan jika terus digunakan. Oleh karena itu,
Loka POM di Kota Dumai mengajak masyarakat untuk belajar cara membuang obat rusak,
kedaluwarsa, dan obat sisa dengan benar agar tidak disalahgunakan atau dimanfaatkan
oleh oknum yang tidak bertanggung jawab,” tuturnya.


Dengan terselenggaranya kegiatan ini diharapkan kegiatan ini dapat mengedukasi masyarakat
untuk dapat menjaga lingkungan dan menghindari penyalahgunaan sampah kemasan obat
dengan cara membuang sampah kemasan produk obat dan makanan dengan cara yang benar.



Selain itu, kegiatan ini juga merupakan bentuk refleksi sinergitas Badan POM dengan
pemangku kepentingan lain dalam upaya mengatasi permasalahan penyehatan lingkungan
yang bersumber dari limbah obat-obatan dari rumah tangga yang tergolong sebagai Limbah
Bahan Berbahaya dan Beracun (Limbah B3).

Keberhasilan kegiatan ini sangat didukung atas peran serta seluruh pihak
serta masyarakat sendiri sebagai bentuk pemberdayaan masyarakat (public awareness)
untuk memusnahkan obat kedaluwarsa dan rusak secara tepat tanpa menimbulkan
dampak kesehatan terhadap manusia maupun lingkungan.


 


sumber : REDLINEWS.ID




 
Berita Lainnya :
  • Pembukaan Pacu Jalur Kuansing 2024, Seluruh Pejabat Tinggi Diarak Dengan Perahu Baganduang
  • Lagi Lagi Kejadian Kebakaran dipekanbaru , Ada Korban Jiwa Meninggal
  • Tinjau Rumah Roboh, Bupati Asmar Perintahkan Perkim Bangun Ulang
  • Lapas Bagansiapiapi Ikuti Bimtek SPPT-TI dan Pelayanan Publik yang Digelar Kanwil Pemasyarakatan Riau
  • Kelanjutan Asesmen 20 JPTP Pemprov Riau, Plt Gubri Minta Petunjuk Kemendagri
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
    + Indeks Berita +
    1 Pembukaan Pacu Jalur Kuansing 2024, Seluruh Pejabat Tinggi Diarak Dengan Perahu Baganduang
    Rabu, 21-08-3024 - 18:56 WIB
    2 Lagi Lagi Kejadian Kebakaran dipekanbaru , Ada Korban Jiwa Meninggal
    Minggu, 23-11-2025 - 00:01 WIB
    3 Tinjau Rumah Roboh, Bupati Asmar Perintahkan Perkim Bangun Ulang
    Sabtu, 22-11-2025 - 23:46 WIB
    4 Lapas Bagansiapiapi Ikuti Bimtek SPPT-TI dan Pelayanan Publik yang Digelar Kanwil Pemasyarakatan Riau
    Jumat, 21-11-2025 - 18:45 WIB
    5 Kelanjutan Asesmen 20 JPTP Pemprov Riau, Plt Gubri Minta Petunjuk Kemendagri
    Jumat, 21-11-2025 - 18:37 WIB
    6 Anggota DPRD RI Karmila Sari akan Hadiri Kick Off Open Turnamen Bola Voli di Kuba 2025, Rohil
    Rabu, 19-11-2025 - 20:01 WIB
    7 Lapas Bagansiapiapi Gelar Kejuaraan Tenis Meja Tingkat SD Se-Kecamatan Bangko Sambut HUT KEMENIMIPAS KE-1 
    Rabu, 19-11-2025 - 19:59 WIB
    8 Plt Gubernur Riau Pastikan Asesmen PTP Lanjut Sesuai Aturan, Tes Kompetensi Mulai Hari Ini
    Rabu, 19-11-2025 - 19:58 WIB
    9 3 Pramusaji di Rumdin Gubernur Riau Diduga Rusak Segel KPK
    Selasa, 18-11-2025 - 16:13 WIB
    10 PAD dan Dana Tranfer Turun, Pemprov Riau Terpaksa Potong TPP ASN 30 Persen
    Selasa, 18-11-2025 - 16:11 WIB
    11 Perwira Polres Rohul Di-PTDH Usai Digerebek Berduaan dengan Bhayangkari
    Selasa, 18-11-2025 - 16:09 WIB
    12 Lapas Bagansiapiapi Dan Polres Rohil Singkronkan Kesiapan Senjata Keamanan 
    Selasa, 18-11-2025 - 15:59 WIB
    13 Sempena HUT KEMENIMIPAS KE-1 PLT Kalapas Bagansiapiapi Buka Pekan Olahraga Warga Binaan 
    Selasa, 18-11-2025 - 15:57 WIB
    14 ACF Rontgen Dada Hari Pertama Di Lapas Bagansiapiapi : 222 WBP Ikuti Pemeriksaan X-RAY
    Selasa, 18-11-2025 - 15:55 WIB
    15 Plt Gubernur SF Hariyanto Komitmen Dukung Pengembangan Olahraga di Riau
    Senin, 17-11-2025 - 22:07 WIB
    16 Perkuat Kolaborasi, Plt Kalapas Kunjungi Direktur RSUD dr. RM Pratomo
    Jumat, 14-11-2025 - 12:45 WIB
    17 Kanwil Ditjenpas Riau Dampingi Komisi XIII DPR RI Tinjau Lapas Pekanbaru: Dorong Penguatan Pembinaan dan Pengawasan Lapas
    Jumat, 14-11-2025 - 12:43 WIB
    18 Sempat Dibawa KPK, Sekda Riau Kembali Jalani Aktivitas Seperti Biasa
    Kamis, 13-11-2025 - 11:07 WIB
    19 Pengembangan Kasus OTT di Riau, KPK Geledah Kendaraan Dinas Plt Gubri dan Sekdaprov
    Kamis, 13-11-2025 - 11:05 WIB
    20 Langkah Nyata Mengatasi Banjir Rob dan Menata Kota Lebih Baik
    Selasa, 11-11-2025 - 19:41 WIB
     
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © mediasindonews.com