Apical Berikan Hibah Buku Bacaan Untuk 2 Perpustakaan Di Kota Dumai
Jumat, 13-10-2023 - 23:21:52 WIB
Baca juga:
   
 


Mediasindonews.com | Dumai - Dalam rangka membantu peningkatan literasi dan budaya baca masyarakat, Apical sebagai produsen, pengolah dan eksportir minyak sawit global, memberikan hibah buku bacaan untuk dua perpustakaan di Kota Dumai, Provinsi Riau.



Apical, yang mengontrol spektrum yang luas dalam rantai bisnis produksi kelapa sawit, memberikan hibah ke Perpustakaan Nahar Effendi, perpustakaan umum di Kota Dumai yang berlokasi di Jalan Tanjung Jati.


Bantuan hibah ini memperoleh penghargaan dari Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Kadis Persip) Kota Dumai Hj. R. Dona Fitri Illahi, yang diserahkan kepada perwakilan Humas Apical Dumai, Zulfahmi, Selasa, 10 Oktober 2023.



"Terima kasih saya ucapkan kepada APICAL GROUP yang telah menyerahkan bantuan  hibah buku bacaan kepada Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Dumai," kata Kadis Persip Kota Dumai Hj. R. Dona Fitri di hari yang sama.




"Saya mengapresiasi langkah yang dilakukan APICAL Group, melaui program CSRnya, melakukan aksi nyata pemberian hibah buku bacaan untuk mendukung peningkatan literasi masyarakat di Kota Dumai. Buku bacaan tersebut nantinya akan kami distribusikan ke Perpustakaan Nahar Effendi dan layanan perpustakaan keliling," tambahnya.




Dijelaskan Kadis Persip bahwa hibah buku dari Apical merupakan bagian dari Gerakan Gemar Membaca Masyarakat Dumai (GEMURAI), yang telah dicanangkan sejak Juli 2023. Dispersip Dumai, kata H. R. Dona, telah bermitra dengan sejumlah perusahaan dan perhotelan untuk mendukung gerakan tersebut.




Kadis Persip berharap akan lebih banyak lagi perusahaan di Kota Dumai yang memberikan bantuan untuk peningkatan literasi masyarakat.




Sebagai informasi, Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Dumai merupakan lembaga yang menaungi urusan perpustakaan dan kearsipan di Kota Minyak tersebut.  




Sehari sebelumnya, pada Senin, 9 Oktober 2023, Apical menyerahkan bantuan buku fiksi dan non fiksi kepada Perpustakaan Cerdas Ceria SD Negeri 007 di Kel. Tanjung Penyembal, Kecamatan Sungai Sembilan, Kota Dumai.




Bantuan buku tersebut diapresiasi oleh Kepala Sekolah SDN 007 Tanjung Penyembal, Kopipah. Spd karena membantu Perpustakaan Cerdas Ceria yang tengah melakukan pengumpulan buku sebanyak 3.500 judul guna mengikuti akreditasi perpustakaan di tahun mendatang




"Semoga buku-buku  tersebut  bermanfaat untuk siswa dan menambah koleksi  perpustakaan  kami," kata Kopipah, seraya menambahkan buku-buku tersebut diharap juga dapat mewujudkan visi Perpustakaan Cerdas Ceria, yaitu membudayakan gemar membaca untuk para murid dan membentuk insan berilmu dan berakhlak mulia.




"Kegiatan hibah buku tersebut diharapkan dapat menciptakan dampak sosial, lingkungan, dan bisnis yang positif," kata Zulfahmi dari Apical.




Seperti dicanangkan dalam program Apical 2030, perusahaan menargetkan untuk mempercepat komitmen keberlanjutan, yang berfokus pada filosofi bisnis, yang salah satunya adalah melakukan apa yang baik bagi masyarakat.




Apical berkomitmen menjalankan filosofi bisnis dari Group bisnisnya, yaitu 5C (good for community, good for country, good for climate, good for customer, and good for company).





 
Berita Lainnya :
  • Pembukaan Pacu Jalur Kuansing 2024, Seluruh Pejabat Tinggi Diarak Dengan Perahu Baganduang
  • Pak Mentrans Tolong kami, Konflik lahan HPL Transmigrasi 1500 H dengan PT. Jatim Jaya Perkasa tuntas Tahun 2026
  • Sosialisasi KUHP Baru: Mabuk di Tempat Umum yang Mengganggu Ketertiban Dapat Didenda Rp 10 Juta
  • Geng Motor Mersahkan Masyarakat diTangkap Polresta Pekanbaru Riau
  • Banjir Merendam Jalan Sudirman Ujung Pekanbaru
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
    + Indeks Berita +
    1 Pembukaan Pacu Jalur Kuansing 2024, Seluruh Pejabat Tinggi Diarak Dengan Perahu Baganduang
    Rabu, 21-08-3024 - 18:56 WIB
    2 Pak Mentrans Tolong kami, Konflik lahan HPL Transmigrasi 1500 H dengan PT. Jatim Jaya Perkasa tuntas Tahun 2026
    Senin, 12-01-2026 - 08:39 WIB
    3 Sosialisasi KUHP Baru: Mabuk di Tempat Umum yang Mengganggu Ketertiban Dapat Didenda Rp 10 Juta
    Sabtu, 10-01-2026 - 18:37 WIB
    4 Geng Motor Mersahkan Masyarakat diTangkap Polresta Pekanbaru Riau
    Sabtu, 10-01-2026 - 18:34 WIB
    5 Banjir Merendam Jalan Sudirman Ujung Pekanbaru
    Sabtu, 10-01-2026 - 18:33 WIB
    6 Mengusut Akar Korupsi di Balik Hancurnya Kebun Karet Pemda Kuansing
    Sabtu, 10-01-2026 - 18:30 WIB
    7 Pemprov Riau Buka Seleksi Terbuka untuk 69 Jabatan Kepala Sekolah SMA/SMK
    Sabtu, 10-01-2026 - 18:26 WIB
    8 Walikota Pekanbaru Dikabarkan Rombak Pejabat Eselon III dan IV Hari Ini
    Sabtu, 10-01-2026 - 18:23 WIB
    9 Pemprov Riau Segera Bentuk Pansel Baru untuk Seleksi Ulang Komisaris, Dirut dan Direksi BRK Syariah
    Rabu, 07-01-2026 - 20:41 WIB
    10 Libatkan Kemendagri, Penetapan APBD Pekanbaru Tahun 2026 Direncanakan Besok
    Rabu, 07-01-2026 - 20:40 WIB
    11 Plt Gubri Bakal Lantik 15 Pejabat Eselon II Pekan Depan
    Rabu, 07-01-2026 - 20:38 WIB
    12 SPPD dan Sosper Fiktif Diduga Masih Terjadi di Sekretariat DPRD Riau Pada Tahun 2025
    Rabu, 07-01-2026 - 20:36 WIB
    13 Kalapas Bagansiapiapi Beri Pengarahan WBP, Tekankan Disiplin, Keamanan, dan Kesehatan
    Senin, 05-01-2026 - 21:21 WIB
    14 Pengarahan Awal Tahun 2026, Kalapas Bagansiapiapi Tegaskan WBP Agar Patuhi Peraturan 
    Senin, 05-01-2026 - 21:18 WIB
    15 Perusahaan Pers Tidak Wajib Terdaftar di Dewan Pers dan Wartawan Tidak Diwajibkan UKW, Namun Profesionalisme Tetap Berlandaskan UU Pers
    Senin, 05-01-2026 - 21:14 WIB
    16 Plt Gubernur Riau Bongkar Borok BUMD: Struktur Gemuk, Kinerja Mandek, PAD Merosot
    Minggu, 04-01-2026 - 21:31 WIB
    17 Kontrak Senyap Rp Triliunan? Pemprov Riau Tak Tahu, Aryaduta Sudah Dikunci Lippo
    Minggu, 04-01-2026 - 21:27 WIB
    18 Empat Tersangka Perambahan Kawasan TAHURA OKH Di Kab. Tanjabtin,  Provinsi Jambi Siap Didangkak
    Minggu, 04-01-2026 - 21:25 WIB
    19 RMRB Bersilaturahmi Dengan LAMR Riau, Ketum DPP Akel , Mari Bersama Jaga Marwah Riau
    Kamis, 01-01-2026 - 11:37 WIB
    20 Bomen : Negara dan Lembaga Publik tidak Punya Kewenangan Menentukan “Kelayakan Wartawan
    Kamis, 01-01-2026 - 11:30 WIB
     
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © mediasindonews.com